Previous Next

Cara Mendownload Video Youtube Dengan Keepvid.com

Posted by zonefreeze On - - 0 komentar

Saya pernah menuliskan dua cara download Youtube dengan software Youtube Downloader dan download youtube dengan menggunakan add-on firefox. Namun ternyata masih ada juga yang merasa kesulitan salah satunya pertanyaan yang masuk pada form komentar postingan cara mendownload youtube yang telah lalu, “Bagaimana cara mendownload video youtube tanpa software?”
Sebetulnya pertanyaan ini tidak perlu terlontar jika pengunjung yang tersesat di blog ini dengan kata kunci cara download youtube membaca setiap komentar yang masuk, maka disana terdapat banyak jawabannya. Namun, untuk memperkaya bahan posting dan menjawab pertanyaan tersebut saya putuskan untuk menuliskan  postingan ini dengan judul Cara Mendownload Video Youtube Tanpa Software.
Sebenarnya ada beberapa cara mendownload video youtube tanpa software namun lewat postingan ini saya hanya akan menuliskan satu cara dulu agar lebih fokus, mungkin dilain kesempatan akan saya tuliskan lagi cara mendownload video youtube tanpa software lainnya:
Ok, berikut cara mendownload video youtube tanpa software menggunakan pihak website pihak ketiga.
Untuk mendownload video Youtube tanpa menggunakan software maka Anda cukup menggunakan jasa website yang diperuntukkan untuk mendownload video youtube. Salah satunya adalah keepvid.com, web ini memberikan fasilitas bagi Anda yang ingin mendownload video Youtube tanpa software, caranya? Buka web Youtube dan cari video yang ingin didownload, lalu buka web KeepVid dan masukan URL video Youtube pada form download KeepVid.
Lengkapnya perhatikan petunjuk pada 4 gambar berikut ini:
1. Buka video youtube yang ingin Anda download lalu copy URLnya, lihat gambar di bawah:

2. Buka website KeepVid, lalu paste URL youtube yang tadi Anda copy pada form download yang tersedia, lihat gambar di bawah:
3. Masukkan karakter yang terlihat pada form submit. Lalu klik Submit, lihat gambar di bawah:
4. Ada dua pilihan; pertama, mendownload video youtube dalam format flv yang berarti kualitas videonya low atau rendah, dan kedua, download video youtube dalam format mp4 yang artinya video dalam kualitas cukup baik. Silakan dipilih lalu simpan file download pada folder komputer yang Anda inginkan, lihat gambar di bawah:

Categories:

Tinggalkan Komentar